twit by @pkspiyungan
1) Makna #Dhuha dalam AI-Qur'an.
2) Istilah #Dhuha dapat ditemukan pada beberapa tempat dalam Al-Qur'an. kurang lebih pada 7 tempat.
3) Di satu tempat (QS Thaha [20]:59; AI-'Araf [7]:98; An-Nazi'at [79]:46), kata #Dhuha diartikan sebagai "pagi hari".
4) #Dhuha juga memiliki arti "panas sinar matahari" (QS Thaha [20:119]).
5) Istilah #Dhuha juga bisa mencakup kedua makna itu sehingga diartikan "sinar matahari di pagi hari" (QS As-Syams [91]:1).
6) #Dhuha diartikan juga sebagai saat matahari naik sepenggalan (QS Adh-Dhuha [93]:1).
7) Kata #Dhuha dipahami sebagian ulama, sbg cahaya matahari secara umum, atau khususnya kehangatan cahaya matahari. [berdasar 2 surat: addhuha-asysyams]
8) Makna kata #Dhuha ini dapat kita temukan dlm kamus B.Arab. #Dhuha diartikan sebagai forenoon, yakni pagi hari atau sebelum tengah hari.
9) ..atau #Dhuha diartikan dalam bentuk kata kerjanya sebagai become appear/visible 'menjadi tampak atau terlihat'.
10) Dlm Al-Qur'an, kita akan menemukan kata #Dhuha itu diasosiasikan antara lain dengan "saat manusia bermain" (QS Al-'Araf [7]:98).
11) Maksudnya apa? Saat-saat #Dhuha adalah saat kebanyakan kita pada umumnya tengah sibuk "bermain-main" dengan kehidupan dunia.
12) Yg ke-2 istilah #Dhuha dlm Al-Qur'an juga diasosiasikan dg saat2 atau keadaan2 di mana manusia dituntut untuk waspada dan hati-hati.
13) Ke-3, istilah #Dhuha diasosiasikan Al-Qur'an dg saat2 di mana azab Tuhan sangat mungkin terjadi (7:98).
14) Ke-4, stilah #Dhuha juga dikaitkan dg saat2 terjadinya pertarungan/persaingan antara kekuatan baik dan jahat. Musa-Firaun (20:59)
15) Bahkan, istilah #Dhuha ini digunakan Allah sbg sumpahNya ttg sungguh2 terjadinya prtarungan kekuatan jahat dan baik pada diri manusia. (91:1,10)
16) Tentu saja, waktu #Dhuha bukanlah satu2 keadaan ketika pertarungan 'internal/bathin' itu terjadi.
17) Sampai di sini, kita bisa mengetahui makna penting shalat #Dhuha.
18) Dalam konteks seperti inilah, pelaksanaan shalat #Dhuha bisa dipandang sbg sarana kehati2an, kewaspadaan, keterbimbingan..
19) ..dan keterlindungan dlm menghadapi rentannya waktu #Dhuha yg sarat dg berbagai kemungkinan kejadian yg merugikan manusia.
20) Hanya mereka yg ada dlm bimbingan dan lindungan Allah-lah yg bisa selamat dlm melewati waktu #Dhuha dg mendapat keuntungan dan kepuasan.
*maroji': www.sholat-dhuha.info
Tidak ada komentar:
Posting Komentar